Mengenal Kode ISBN

0 komentar

ISBN adalah singkatan dari International Standard Book Number, yaitu suatu kode yang diberikan oleh penerbit resmi untuk tiap buku yang mereka terbitkan. Kode ini terdiri dari 10 digit angka, walaupun kadang untuk digit yang kesepuluh memakai huruf X (merepresentasikan angka 10). Kode ini biasanya dikelompokan dengan spasi atau tanda minus (-). Contoh kode ISBN 979-96446-3-1 (kode ISBN dari buku referensi tulisan ini)
Kode ISBN terdiri dari empat bagian:
  1. Kode yang mengidentifikasikan bahasa.
  2. Kode penerbit.
  3. Kode buku tersebut.
  4. Karakter penguji (digit ke-10).
Karakter penguji digunakan untuk mendeteksi kesalahan pada karakter ISBN atau kesalahan pada pergeseran angka-angkanya. Karakter uji ini didapat dengan melakukan perhitungan sebagai berikut:
Karakter uji = mod 11
Untuk contoh kode ISBN 0-3015-4561-8, 0 adalah kode untuk negara berbahasa Inggris, 3015 adalah kode penerbit, 4561 adalah kode buku, dan 8 adalah kode uji.

Pencantuman ISBN pada buku-buku yang diterbitkan sekaligus merupakan sarana promosi bagi para penerbit, karena informasi tentang ISBN ini dikumpulkan, diterbitkan dan disebarluaskan baik oleh Badan Nasional yang berada di Jakarta maupun Badan Internasional yang berlokasi di Berlin, Jerman.

Badan Nasional ISBN mempunyai tugas menyebarkan informasi ISBN melalui berbagai terbitan, seperti Bibliografi Nasional Indonesia (BNI), direktori, dan majalah Berita ISBN. Sedangkan Badan Internasionalnya mewakili Asosiasi Penerbit Internasional (International Publishers Association) dan Federasi Internasional Asosiasi-asosiasi Perpustakaan (International Federation of Library Association/IFLA).

ISBN diberikan oleh Badan Internasional yang berada di Berlin, Jerman. Di Indonesia badan ini mendelegasikan wewenangnya kepada Perpustakaan Nasional RI sebagai Badan Nasional yang berhak memberikan ISBN kepada para penerbit yang memerlukannya.
Permintaan untuk mendapatkan ISBN dapat ditujukan kepada Perpustakaan Nasional RI, c.q. Pusat Layanan Informasi (Tim ISBN/KDT). Data-data buku yang perlu dikirimkan antara lain judul buku, nama pengarang/penyusun/penerjemah, cetakan/edisi/revisi, tahun terbit, dan kota terbit. Persyaratan lain adalah melampirkan halaman judul, daftar isi kata pengantar, serta surat permohonan dari kantor/lembaga yang akan menerbitkan buku yang dimintakan ISBN/KDT tersebut. Bagi penerbit yang belum mendaftar perlu mengisi surat pernyataan menjadi anggota ISBN dan KDT (Katalog Dalam Terbitan atau CIP/Cataloging In Publication).
ISBN nantinya dicantumkan pada setiap buku yang diterbitkan, dicetak dengan huruf yang cukup jelas sehingga mudah terbaca. Nomor Buku Standar Internasional ini pencetakannya diletakkan di balik halaman judul (verso) dan pada kulit luar belakang (back cover) di bagian tengah bawah. Apabila bukunya tebal maka ISBN dapat juga dicetak pada bagian punggungnya (spine).
Hasil terbitan yang dapat diberikan ISBN antara lain:
  • Buku tercetak/ terbitan tunggal (monograph)
  • Terbitan dalam bentuk mikro (microform)
  • Terbitan dengan menggunakan huruf braille
  • Pita rekaman teks yang dikategorikan sebagai bacaan
  • Media lain, termasuk film pendidikan dan transparansi
Hasil terbitan tidak diberikan ISBN antara lain:
  • Majalah
  • Buletin
  • Jurnal
  • Laporan berkala

KONTAK BADAN ISBN :
Badan Nasional ISBN
Tim ISBN/KDT
Pusat Layanan Informasi, Lt. IV-D
Jl. Salemba Raya 28A, PO Box 3624, Jakarta 10002
Telp. (021) 3154863-4, 3154870 (ext. 234, 247)
Fax. (021) 3103554
e-mail: info@pnri.go.id, pusnas@rad.net.id
atau Telp./Fax. di (021) 392 79 19

Badan Internasional ISBN (Jerman)
International Standard Book Number Agency
Staatsbibliothek Preussicher Kulturbeitz
D-1000 Berlin 30
Postdamer Strasse 33
Postfach 1407
Telex. 183160
Telp. (030) 2661 ext. 2338, 2498

Read more...(Baca Selengkapnya)

Membuat readmore di blogger

0 komentar

Kali ini saya akan menyampaikan tutorial cara membuat readmore dengan mudah di blogger.com

Membuat readmore di editor baru blogger lebih mudah jika dibanding menggunakan editor lama. Di editor baru (new editor ), anda tidak perlu membuat script cukup menggunakan tombol readmore yan tersedia di toolbar editor blogspot. Anda perlu mengatur editor agar yang aktif adalah new editor.

Prosedur yang harus anda lakukan:
1). Login ke dashboard pilih pengaturan -->> dasar

            
2). Geser halaman ke bawah hingga menemukan setting global pada bagian "pilih editor entri" klik option

     pada "editor yang diperbarui" Simpan setelan
3). Mulai membuat postingan baru, pilih entri baru

    
    ketik teks (postingan) , di bagian bawah teks yang akan dimunculkan, letakkan kursor mouse kemudian

    klik klik tombol readmore di toolbar editor jika berhasil akan muncul pemisah berupa garis putus-putus.

5). Postingan awal adalah sebelum garis pemisah, postingan (sisa posting) setelah readmore adalah dibawah
     garis pemisah.

Semoga Bermanfaat. Read more...(Baca Selengkapnya)

Apa itu BLOG dan Cara Membuat Blog di Blogger.com

0 komentar

Mungkin sudah tidak asing lagi bagi kita apa itu blog?. Blog adalah Blog merupakan singakata dari "web blog" adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.

Sedikit Sejarah BLOG.

Media blog pertama kali dipopulerkan oleh Blogger.com, yang dimiliki oleh PyraLab sebelum akhirnya PyraLab diakuisi oleh Google.Com pada akhir tahun 2002 yang lalu. Semenjak itu, banyak terdapat aplikasi-aplikasi yang bersifat sumber terbuka yang diperuntukkan kepada perkembangan para penulis blog tersebut.
Blog mempunyai fungsi yang sangat beragam,dari sebuah catatan harian, media publikasi dalam sebuah kampanye politik, sampai dengan program-program media dan perusahaan-perusahaan. Sebagian blog dipelihara oleh seorang penulis tunggal, sementara sebagian lainnya oleh beberapa penulis, . Banyak juga weblog yang memiliki fasilitas interaksi dengan para pengunjungnya, seperti menggunakan buku tamu dan kolom komentar yang dapat memperkenankan para pengunjungnya untuk meninggalkan komentar atas isi dari tulisan yang dipublikasikan, namun demikian ada juga yang yang sebaliknya atau yang bersifat non-interaktif.


Situs-situs web yang saling berkaitan berkat weblog, atau secara total merupakan kumpulan weblog sering disebut sebagai blogosphere. Bilamana sebuah kumpulan gelombang aktivitas, informasi dan opini yang sangat besar berulang kali muncul untuk beberapa subyek atau sangat kontroversial terjadi dalam blogosphere, maka hal itu sering disebut sebagai blogstorm atau badai blog.



Membuat BLOG di Blogger.com

Berikut saya akan menyampaikan tutorial tentang Bagaimana Membuat BLOG?. disini kita akan membuat blog pada situs http://blogger.com. Caranya sangat mudah, untuk membuat blog disini anda harus sudah mempunyai email sebagai alat untuk login nanti, Email yang bisa anda gunakan seperti gmail, yahoo, dll.

1). Buka browser dan buka situs http://blogger.com atau klik disini
2). Klik signup untuk membuat blog baru atau klik disini
3). Pada Form Signup isikan : - Alamat Email, Password, Nama Tampilan, dan Verifikasi Kata.






4). Setelah itu Beri Nama Blog Anda. Isikan Judul Blog dan alamat Blog anda. dan setalah itu klik lanjutkan

   

5). Setalah itu anda akan ditunjukkan untuk memilih template untuk blog anda. anda bisa memilih template
      untuk blog anda sesuai selera dan keinginan anda sendiri.
6). Blog anda sudah selesai. Anda bisa melakukan posting isi blog pertama anda. Selamat!.
     Alamat blog anda adalah : namablog.blogspot.com.

Semoga bermanfaat.

  
  
Read more...(Baca Selengkapnya)

Menginstall Windows XP

0 komentar

     Disini saya akan menyampaikan tutorial menginstall Windows XP pada komputer anda. Beberapa kemungkinan bisa terjadi yang menyebabkan anda harus menginstall ulang windows xp anda, seperti jika komputer anda terkena virus dan merusak file-file windows yang menyebabkan windows anda menjadi error.
     Anda tidak perlu panik jika hal tersebut terjadi kepada anda, anda harus bisa melakukan install ulang windows xp pada komputer anda sendiri tanpa harus perlu membawanya ke bengkel komputer. Yang perlu anda ingat adalah anda harus sudah membackup data anda sebelumnya, terutama tempat partisi data anda!.

Install Windows XP :


  1. Siapkan CD Master Windows XP anda
  2. Siapkan CD Driver dan Software Anda
  3. Siapkan komputer anda.
  4. Hidupkan komputer dan masukkan CD Master Windows XP anda.
  5. Setting BIOS komputer untuk booting pertama dari CD-ROM, dengan menekan tombol F2 atau DEL untuk masuk ke BIOS. Setting pada Advanced Setup / (Tergantung dari BIOS komputer anda). Simpan dengan menekan F10.
  6. Komputer akan booting dari CD-ROM. tekan sembarang tombol untuk setup windows xp.
  7. "Welcome to Setup". Tekan enter untuk melanjutkan
  8.  "Lisensi Windows XP". Tekan F8 untuk melanjutkan
  9. "Proses Partisi Harddisk"
  10.  "Proses Format Harddisk"
  11. "Proses Mengcopy File Windows"
  12. "Komputer Restart setelah tahap mengcopy file pertama"
  13. "Proses setup windows tahap selanjutnya"
  14. "Mengsetting regional settings"
  15. "Memasukkan Name dan Organization"
  16. "Memasukkan Product Key"
  17. "Memasukkan Password Administrator"
  18. "Mengatur tanggal dan waktu"
  19. "Proses installasi berlanjut", setalah selesai komputer akan restart
  20. "Welcome Screen". Berikan nama pemakai komputer dan klik next.
  21. Installasi selesai dan anda bisa login ke komputer anda.
Semoga bermanfaat.
Read more...(Baca Selengkapnya)